Tadi siang sambil menemani adek-adek (cie,,berasa tua banget) musical show, saya sempat mengobrol dengan ibu dosen. Tentang quotes of the day, dan beliau cerita bahwa hari ini beliau memberikan tugas bikin short film based on quote. wow,, it's great. Setidaknya ada moral values dari short film yang akan jadi nanti. Cant wait to see.
Dan saya jadi inget sebuah quote tentang kebahagiaan.
Happiness is not something ready made. It comes from your own actions. Dalai Lama*
Belakangan ini keadaan saya memang sedang kurang baik, bisa dibilang sedang dalam masa transisi. Banyak orang bertanya kenapa? koq bisa? emang harus kayak gitu. Well, sebenernya saya juga gak tahu kenapa bisa begini juga, yang pasti ada alasan kuat dari saya yang bisa saya jelaskan. Ini bukan masalah bahagia atau tidak bahagia. Sejujurnya bersama dia itu bikin saya bahagia lho, bahkan sangat bahagia klo boleh dibilang sih. Tapi entahlah, saat saya sendiri seperti sekarang itu rasanya lebih lega, bukan lebih bahagia lho.
Bukan karena merasa terkekang, tapi rasanya bisa bernapas dengan lebih lapang. Entahlah, mungkin memang pada dasarnya kita tidak ditakdirkan untuk bersama, atau hanya saya dan dia saja yang tidak bisa memaintain hubungan kita berdua, atau kita lupa bahwa kita berdua itu pernah bahagia. Bisa juga sih, kita lupa bagaimana menciptakan kebahagiaan dalam hubungan kita.
Banyak kemungkinan yang saya sendiri tidak bisa menjawab, mungkin yang sedang dalam keheningan sana juga sedang mencoba menjawab. Bila tidak, mungkin hanya waktu yang bisa memberikan jawaban.
Saya sendiri akan membuat kebahagiaan saya sendiri, seperti mewujudkan mimpi, dan berlari.